Laman

Rabu, 31 Desember 2014

Usaha Bakso Sukses - Bakso Malang Kota Cak Eko

Cerita usaha bakso sukses kali ini datang dari kota Bekasi. Semangkuk bakso dengan kuah kaldu gurih yang masih mengepul ditambah sedikit sambal, saos, dan kecap, ditaburi seledri dan bawang goreng, hmm sangat menggiurkan. Usaha bakso memang dikenal tak ada matinya, tidak mengenal waktu pasang surut, semua umur, pria dan wanita menyukainya. Kisah bisnis inilah yang dikembangkan oleh Henky Eko Sriyantono melalu Bakso Malang Kota "Cak Eko".

Cerita itu bermula dari bandara Soekarno Hatta. Ia heran melihat sebuah kedai bakso yang disesaki pengunjung. Eko berpikir berapa harga menyewa tempat di bandara tersibuk di tanah air. Jika sang pemilik mampu membayar sewa, artinya bisnis itu sangat menguntungkan. Biaya sewa yang tentunya tinggi bisa tertutup oleh keuntungan.

Sabtu, 27 Desember 2014

Kisah Sukses Bisnis Singkong: Tella Krezz

Singkong yang lekat dengan pelabelan kelas bawah, diubah Firmansyah menjadi camilan renyah yang gengsinya tak kalah dibanding dengan popcorn, french fries, ataupun crispy snacks impor. Dari modal tiga juta rupiah, omzetnya kini telah mencapai miliaran rupiah. Bahkan bisnis waralaba dari singkong pun telah dilakukannya. Bukan hanya keuntungan secara finansial yang diraih, cita-cita membuka lapangan pekerjaan bagi orang muda pun dicapainya juga.

Tips Wirausaha: Kenali dan Hilangkan Belenggu yang Mengikat Pikiran


Kita semua adalah tahanan pada sebuah penjara. Yang membedakan satu dengan yang lain adalah beberapa orang menempati sel berjendela, sedangkan lainnya menempati sel tanpa jendela - Kahlil Gibran.
Pada tips wirausaha kali ini akan dijelaskan bagaimana mengenali dan menghilangkan belenggu yang mungkin selama ini mengikat kaki dan pikiran anda sehingga menghambat perjalanan anda menggapai kesuksesan.
Ada di antara kita yang mempunyai sayap dan memiliki kebebasan untuk terbang kemanapun kita hendak pergi. Namun tak sedikit di antara anak-anak muda yang tidak memilikinya sama sekali. Yang lebih menyedihkan sebenarnya terjadi pada mereka yang sesungguhnya memiliki sayap, namun membiarkan kaki dan tangannya terbelenggu.

Minggu, 21 Desember 2014

Tips Usaha Kuliner Untuk Pemula

Usaha kuliner atau makanan menjadi salah satu bidang usaha yang terus berkembang seiring dengan meningkatnya jumlah kelas menengah di Indonesia. Berbagai macam usaha kuliner baru bermunculan di setiap segmen nya. Ya, peluang usaha kuliner memang cukup menjanjikan keuntungan yang cukup besar mengingat beragam nya kebutuhan orang Indonesia akan cita rasa. Untuk anda yang tertarik memulai usaha kuliner, ada beberapa hal yang harus anda perhatikan agar usaha yang anda mulai bisa berkembang. Berikut adalah tips - tips usaha kuliner untuk pemula yang saya bagi menjadi dua bagian yaitu Tips usaha secara umum dan Tips khusus untuk bidang kuliner. Selamat membaca.
Tips Usaha Kuliner Untuk Pemula

Jumat, 19 Desember 2014

10 Kesalahan Fatal Dalam Teknik Penjualan

Kita semua adalah penjual, pedagang menjual barang dagangan, karyawan menjual waktu dan gagasan, pebisnis menjual ide, gagasan, layanan, ataupun barang. Hal ini yang seringkali tidak disadari, kebanyakan orang menganggap kemampuan menjual itu hanya diperlukan oleh sales person atau marketing padahal menguasai prinsip - prinsip penjualan sangat lah penting dan pada akhirnya dapat membantu anda mencapai kesuksesan anda. Ok, berikut adalah 10 kesalahan fatal yang sering dilakukan ketika anda melakukan "Penjualan", hal ini dapat diterapkan oleh siapapun baik itu marketing, karyawan back office, pedagang, maupun pebisnis. Beberapa kata sengaja saya beri tanda kutip untuk menunjukkan bahwa itu kontekstual, tergantung dari apa yang sedang anda jual, tidak terbatas pada barang tapi juga ide.

Sabtu, 06 Desember 2014

Bisnis Lezat Waralaba Kebab

Siapa yang tak kenal kebab? Makanan asal timur tengah itu kini telah menyebar ke seluruh penjuru dunia, tidak terkecuali Indonesia. Ya rasa kebab memang cukup bisa diterima masyarakat, disajikan hangat dengan daging, ikan, atau pun ayam ditambah sayuran dan mayonaise dan saus, kebab cocok untuk memanjakan lidah sekaligus mengeyangkan perut anda.

Seiring dengan permintaan kebab yang terus meningkat, cafe, restoran, dan bahkan kedai pinggir jalan pun bermunculan, berlomba menyajikan kebab terlezat. Nah untuk anda yang tertarik membuka usaha kebab, sekarang anda tidak perlu bingung lagi. Bagaimana caranya? mudah saja, kini banyak peluang waralaba kebab yang bisa anda coba. Dengan model bisnis franchise, anda dimudahkan dengan panduan bisnis dari pewaralaba, sistem yang sudah teruji, kualitas yang sudah distandarisasi, dan brand yang sudah cukup dikenal.